Cara Mendapatkan Asupan Asam Folat untuk Persiapan Kehamilan – Asam folat atau vitamin B9 bisa didapatkan dari berbagai macam makanan yang tersedia atau dari multivitamin asam folat khusus yang bisa anda beli di apotik atau klinik terdekat. Asam folat sangat berguna untuk persiapan kehamilan karena dapat mencegah terjadinya cacat bawaan pada bayi dan juga menghindarkan dari penyakit bawaan yang berbahaya.
Kebutuhan asam folat untuk ibu hamil minimal 400-600 mikrogram tiap harinya guna menunjang kekebalan dan keukatan calon janin dari penyakit dan cacat bawaaan. Nah, untuk mendapatkan asupan asam folat sebanyak ini Sumber Asupan Asam Folat Untuk Kehamilan yang bisa anda konsumsi:
1. Buah
Buah yang mengandung asam folat diantaranya :
– Alpukat, Kandungan asam folat dalam alpukat mencapai 90 mcg atau sama dengan 22% kebutuhan harian.
– Pepaya, Kandungan asamfolat pada pepaya cukup besar dibandingkan alpukat yakni sebesar 115 mcg.
– Jeruk, terdapat sekitar 50 mcg kandungan asam folat dalam sebutir jeruk.
– Stroberi, 1 Gelas jus stroberi bisa mengandung sekitar 25 mcg asam folat
– Raspberri, satu gelasnya mengandung 14 mcg asam folat.
2. Sayuran
Salah satu sumber yang kaya akan kandungan asam folat seperti :
– Bayam, kandungan asam folat pada bayam sangat tinggi yaitu mencapai 263 mcg per-cangkirnya
– Asparagus, mengandung setidaknya 262 mcg asam folat dalam takaran secangkir
– Jagung, Mengandung kurang lebih 76 mcg asam folat dalam keadaan jagung direbus
– Kentang, Ada sekitar 30 mcg kandungan asam folat yang terdapat dalam sebuah kentang.
3. Lain-lain
– Roti dan sereal yang telah diolah mengandung asam folat yang cukup tinggi, jadi usahakan agar tidak lupa mengkonsumsi asupan bergizi ini.
– Biji bunga matahari, Setiap satu perempat cangkir bijiĀ bunga matahari mengandung 82 mcg.
– Hati sapi, setiap 100 gr hati sapi dapat mengandung sekitar 72% kebutuhan asam folat tiap harinya.
Sebaiknya anda baca juga : Makanan untuk Ibu Hamil yang Sehat dan Bergizi
Demikianlah tadi ulasan kita kali ini mengenai Sumber Asupan Asam Folat Untuk Kehamilan. Jika ingin lebih sederhana cari dan beli saja multivitamin asam folat untuk anda konsumsi tiap hari.